Bisnis Jualan Produk untuk Mahasiswa – Maraknya penggunaan internet di era milenial seperti saat ini membuat banyak orang yang menjadikan hal itu sebagai peluang usaha. Terlebih hampir semua kalangan, baik muda ataupun tua, dewasa ini sering menggunakan gadget untuk berkomunikasi ataupun eksis dalam sosial media.
Bagi kamu yang saat ini masih berstatus mahasiswa, tentu sangat bisa menjadikan peluang ini sebagai jalan mencari penghasilan tambahan. Di tengah kosongnya jam perkuliahan, kalian dapat menggunakan waktu tersebut untuk mulai berbisnis online.
Sekarang ini banyak produk yang dapat dijual secara online, mulai dari pakaian hingga perabotan rumah tangga. Semua bisa dijadikan peluang bisnis hanya dengan menggunakan smartphone. Dan lagi, bisnis untuk mahasiswa ini sangat menguntungkan. Selain mendapat uang jajan tambahan, kalian juga dapat mengembangkan kemampuan bisnis dan memperluas koneksi.
Nah, buat kamu mahasiswa yang tertarik untuk mulai berbisnis online setidaknya ada beberapa barang yang laku dijual online dan cocok untuk dijadikan pilihan. Penasaran apa saja, kan? Simak artikel berikut ini, ya!
Bisnis Jualan Produk untuk Mahasiswa
1. Pakaian yang banyak dicari
Gaya berbusana orang-orang selalu mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Hal ini tergantung dengan trend yang ada dan terjadi dalam masyarakat.
Apalagi untuk kaum hawa yang tinggal di kota metropolitan seperti Jakarta. Mereka cenderung selalu ingin up to date mengenai penampilan serta memiliki hasrat yang besar untuk melakukan upgrade pada cara berbusananya.
Salah satu fashion style yang sempat booming adalah penggunaan jaket jeans dan celana ripped jeans. Saat itu penjualan produk-produk berkaitan dengan jeans cukup mengalami peningkatan yang signifikan.
Nah, dengan melakukan observasi pada pasar yang ada saat ini. Kamu bisa mengetahui trend fashion apa saja yang sedang diminati. Dari mulai anak-anak, remaja hingga dewasa produk pakaian ini sangat cocok untuk dijadikan peluang bisnis untuk mahasiswa karena bagaimana pun sandang termasuk kebutuhan pokok manusia.
2. Produk skincare original
Cantik itu relatif, tapi apa salahnya kita menjaga diri kita dan membuat diri kita lebih menarik di depan lawan jenis. Ya, produk ini tentu saja banyak dicari para wanita yang ingin tampil lebih menawan, tapi tak jarang ada pria juga yang menggunakan beberapa produk ini.
Misalnya facial wash, masker, krim cukur jenggot bahkan hingga body lotion akan dicari oleh kaum adam. Karena tak hanya wanita yang ingin terlihat cantik, pria pun ingin tampil bersih dan tampan.
Buat kamu yang tertarik untuk menekuni bisnis skincare yang satu ini, modal yang perlu dikeluarkan mungkin agak besar di awal. Namun jangan khawatir produkmu tak terjual, karena melihat minat pasar yang cukup tinggi dalam perawatan tubuh.
Selama produkmu berkualitas dan dibandrol dengan harga yang kompetitif, sudah pasti banyak orang yang akan mencarinya.
3. Bisnis untuk mahasiswa jualan aksesoris fashion
Ada banyak macam aksesoris yang bisa kamu jadikan peluang berbisnis. Untuk aksesoris pria kamu bisa menjual jam tangan, kacamata, dompet, ikan pinggang, tas, sepatu maupun topi. Sedangkan untuk wanita, kamu bisa menawarkan aksesoris berupa kalung, gelang, anting, cincin, clutch bag, higheels hingga scraf.
Banyaknya ragam aksesoris yang ada membuat peluang usaha yang satu ini sangat berpotensi untuk menjadi besar. Tips penting dalam berbisnis produk aksesoris pakaian ini kamu juga harus mengikuti trend busana yang ada. Carilah produk-produk yang sedang naik daun dan dicari banyak orang agar dapat menghasilkan keuntungan yang lebih maksimal.
Untuk menjangkau pangsa pasar yang lebih luas kamu bisa menggunakan sosial media dan e-commerce yang ada seperti Tokopedia atau BukaLapak. Dengan demikian, produk aksesorismu pun akan lebih banyak laku.
4. Aksesoris handphone
Tidak hanya manusia, smartphone kita pun memiliki aksesorisnya tersendiri. Contohnya seperti tempered glass digunakan sebagai pelindung layar handphone agar tidak mudah tergores hingga softcase unik dan lucu guna mempercantik tampilan ponselmu.
Selain itu banyak lagi macam-macam aksesoris lainnya yang kita butuhkan agar memudahkan kita menggunakan smarthphone diantaranya tongsis, tripod, headset, serta speaker bluetooth.
Peminat produk aksesoris ponsel ini juga tergolong cukup luas. Karena banyak orang yang ingin membuat gadget mereka tampil lebih ciamik.
Kamu juga bisa memaksimalkan penjualan dengan menjual produk aksesoris ponsel print on demand. Dengan demikian, orang-orang bisa membuat aksesoris untuk gawai mereka dengan gambar sesuai keinginan.
5. Hijab
Bagi wanita muslim hijab menjadi salah satu fashion terpenting. Biasanya aksesoris busana yang satu ini dipadu padankan dengan warna baju yang dipakai.
Sehingga sekarang, hijab menjadi trend dan banyak dicari oleh wanita penggemar fashion. Dengan berbagai macam warna dan motif yang beragam, membuat hijab memiliki daya tariknya tersendiri.
Ada banyak lho artis-artis ternama yang mulai terjun dalam bisnis penjualan hijab. Peminatnya pun gak main-main. Jadi, jangan takut produk ini tidak laku di pasaran, yaa!
Nah, itu dia beberapa macam barang yang laku dijual online sebagai bisnis untuk mahasiswa. Dan mengenai budget untuk modal, tenang saja kalian bisa berjualan online dengan modal yang tidak terlalu banyak. Karena sekarang ini banyak toko online membuka jasa reseller maupun dropship yang bahkan tak memerlukan modal sama sekali. Jadi, selamat mencoba.